JuraganFilm Diblokir? Tenang 20 Situs Ini Bikin Streaming Film Tetap Jalan

situs streaming film ilegal

Bagi para penggila film, nama JuraganFilm tidak akan asing bagi mereka. Sebab JuraganFilm menjadi salah satu situs streaming andalan untuk menonton bahkan mengunduh film secara gratis.Tapi untuk saat ini JuraganFilm bersifat ilegal, sehingga kamu akan dengan mudah menemukan iklan-iklan yang mengganggu saat melakukan streaming film.

Oleh karena itu berhati-hatilah saat mengakses sebuah situs online ilegal seperti JuraganFilm. Sebab akan banyak pihak yang dirugikan oleh hal semacam ini. Tapi tidak perlu khawatir tentang hal seperti itu, masih ada beberapa layanan streaming film melalui situs legal yang dijamin aman dan tetap bisa digunakan secara gratis.

Kelebihan yang dimiliki situs legal yang tidak akan dimiliki situs ilegal seperti Juragan Film adalah pada situs legal pada saat menonton dan men-download film tidak akan ada gangguan pada tampilan laman iklan-iklan yang mengganggu.

Kualitas yang disuguhkan oleh situs legal akan tetap bagus meskipun dengan resolusi yang rendah. Untuk kamu yang ingin mengetahui informasi seputar situs Streaming Film kamu selengkapnya di halaman indozone.

Situs Streaming Film Pengganti JuraganFilm

Ada banyak sekali situs yang menawarkan streaming film yang dapat diakses secara legal dan aman jika dibandingkan dengan JuraganFilm.

Berikut situs pengganti JuraganFilm yang mudah dan aman untuk diakses baik melalui website maupun aplikasi, untuk koleksi film yang dimiliki juga lebih lengkap.

Situs Streaming Film

1. Disney+ Hotstar

Untuk men-download  ataupun streaming film-film terbaru bisa dilakukan dengan mengakses Disney+ Hotstar. Ada berbagai macam serial, animasi, film, sampai dokumenter ter-update yang bisa dinikmati.

Namun untuk mendapatkan layanan DIsney+ Hotstar baik untuk sekedar streaming atau men-download film terbaru, para pengunjung diharuskan berlanggaan Disney+ Hotstar terlebih dahulu. Biaya yang perlu dirogoh para member Disney+ Hotstar juga cukup terjangkau, dimulai dari Rp 39.000/bulan.

2. Netflix

Salah satu penyedia jasa layanan streaming digital yang sedang “naik daun” lainnya adalah Netflix. Netflix menawarkan berbagai genre film, series, TV Show, anime, hingga film-film original garapan Netflix.

Selain Film barat terdapat juga berbagai drama korea yang tersedia di sini. Kocek harga yang perlu dikeluarkan untuk berlangganan Netflix juga beragam, mulai dari Rp 54.000 per bulan. Untuk mengakses Netflix melalui website bisa melalui www.netflix.com.

3. Viu

Viu adalah salah satu kompetitor layanan streaming digital saat ini, ada banyak series original garapan indonesia yang tersedia di Viu. Selain itu Viu juga bisa menjadi alternatif untuk men-download film terbaru mulai dari film Indonesia, Korea, Asia, hingga film Thailand. Ada Berbagai macam genre yang menjadi koleksi di Viu seperti genre horor, action, romantis, komedi, sampai drama.

Namun yang perlu diketahui dari Viu ini untuk dapat mengakses ke seluruh film dan fitur yang ada, diperlukan untuk menjadi anggota premium terlebih dahulu.

4. KlikFilm

KlikFilm adalah situs streaming yang memiliki banyak koleksi di dalamnya, mulai dari film klasik, Box Office, kartun, anime, hingga film film indonesia.

Di KlikFilm untuk menjadi anggota premium hanya perlu merogoh kantong sebesar Rp 4.400 untuk berlangganan KlikFilm selama 3 hari. KlikFilm juga dapat diakses dengan mudah melalui website www.klikfilm.com atau men-download aplikasinya didalam Google Play dan App Store.

5. iQIYI

iQIYI mungkin masih terdengar asing di penonton situs streaming digital, namun di para penggiat drama Korea dengan subtitle Indonesia, iQIYI adalah pilihan terbaik yang paling digemari para pecinta drakor. hal ini dikarenakan para pecinta drakor bisa mengakses iQIYI secara gratis namun terdapat beberapa iklan.

Tapi untuk bebas dari iklan, para pengunjung dapat berlangganan iQIYI mulai dari Rp 12.000/minggu, Rp 39.000/bulan, atau Rp 200.000/tahun. Untuk mengakses iQIYI dapat secara langsung di www.iq.com atau men-download aplikasinya di Google Play dan App Store.

6. WeTV

WeTV merupakan salah satu platform streaming digital yang tidak hanya menyuguhkan film tetapi juga menyediakan beberapa koleksi serial original, mulai dari segudang konten dari berbagai negara di Asia, seperti Indonesia, Korea, Thailand, Malaysia, Filipina dan Jepang.

Untuk memiliki akses premium di WeTV tergolong harga yang relatif murah kisaran Rp 15.000 per bulan. Akses untuk ke WeTV bisa melalui wetv.vip atau  men-download aplikasinya di Google Play dan App Store.

7. Iflix

Iflix dapat menjadi salah satu pilihan Platform untuk streaming film, selain itu Iflix juga menyediakan fitur download bebas iklan dan pastinya merupakan situs legal. Berbagai macam koleksi ada disini mulai dari film bergenrecomedy, romance, horror, action, thriller, anime, hingga drama Korea.

Untuk bisa mendapatkan layanan iflix dapat melalui website nya di www.iflix.com atau aplikasinya di Google Play dan App Store. Biaya yang perlu dibayarkan untuk menjadi anggota premium dari Iflix cukup dengan Rp 9.900 per minggu atau Rp 39.000 per bulan.

8. Bioskop Online

Bioskop online adalah sebuah situs streaming  yang dapat menjadi andalan dalam menonton film bebas iklan. Cukup dengan nominal sebesar Rp 5.000 para pengguna Bioskop Online dapat menikmati konten karya anak bangsa dan banya film original bioskop indonesia yang bersifat legal.

Tampilan pada laman utama dari Bioskop Online memiliki tampilan yang minimalis dan mudah diakses, dan untuk mengaksesnya sendiri bisa melalui www.bioskoponline.com maupun aplikasi BioskopOnline yang bisa diunduh melalui Google Play Store dan Apple Store.

9. Vidio

Jika sedang mencari tempat untuk men-download film terbaru sekaligus terlengkap mungkin Vidio bisa menjadi opsi utama.

Ada beragam film dimulai dari Indonesia, India, Korea, Hongkong sampai Thailand. selain menyuguhkan pilihan film Vidio juga menawarkan beberapa hal seperti program berita, olahraga, hingga siaran televisi secara langsung. Untuk mengakses Vidio bisa melalui website di www.vidio.com dan aplikasinya yang sudah tersedia di Google Play Store atau Apple Store.

10. Mola TV

Mola TV tidak mungkin asing di telinga para penggiat olahraga terutama sepak bola. Memiliki Personal Branding yang kuat membuat Mola TV memiliki hak siaran terutama Premier league. Selain itu MolaTV juga memiliki beberapa koleksi film mulai dari Indonesia sampai dokumenter dengan berbagai genre.

Biaya yang perlu dikeluarkan untuk merasakan semua fitur di dalam MolaTV dan menjadi anggota premiumnya dimulai dari Rp 65.000 per bulan. Untuk mengakses MolaTV terbilang cukup mudah melalui website di mola.tv atau men-download melalui aplikasinya di Google Play dan App Store.

11. Genflix

Genflix merupakan tempat favorit sebagai situs legal untuk men-download film terbaik pengganti JuraganFilm sebagai situs ilegal. Banyak koleksi yang dimiliki dari Genflix mulai dari film Indonesia, Western, Asian, hingga film animasi bisa dinikmati dalam Genflix.

Agar bisa menikmati fitur men-download film terbaru. Para pengunjung bisa memilih penawaran Exclusive Package terlebih dahulu. Namun tidak perlu khawatir, untuk para pengunjung yang tidak memiliki Exclusive Package tetap bisa menikmati beberapa film dengan gratis.

13. HBO GO

Kali ini ada kompetitor anyaran yaitu HBO GO. Platform streaming digital ini hadir dengan menawarkan beberapa pilihan seperti film, serial, drama asia, dokumenter, hingga konten yang cocok untuk anak-anak.

Untuk pendaftaran akun untuk pertama kalinya akan mendapat free trial atau uji coba gratis dengan durasi tujuh hari. HBO GO sendiri dapat diakses melalui website di www.hbogoasia.id atau men-download aplikasi HBO GO di Google Play dan App Store.

14. Prime Video

Amazon Prime Video punya banyak koleksi untuk nonton streaming film. Mulai dari film terbaru, serial TV, Amazon Originals, anime, dokumenter, blockbuster movies, sampai tontonan untuk anak-anak.

Harga berlangganan yang dipatok Prime Video yaitu mulai dari Rp 7.500 per 7 hari. Kamu bisa mengakses Prime Video di www.primevideo.com atau download aplikasinya di Google Play dan App Store.

15. GoPlay

Salah satu anak perusahaan dari Gojek ternyata menyediakan layanan streaming digital bernama GoPlay bisa jadi pilihan untuk menonton film mulai dari Indonesia, Korea, atau Jepang. Tidak hanya itu, GoPlay juga menawarkan beberapa film yang menarik seperti Indie sampai film anak-anak.

Biaya yang diperlukan untuk berlangganan di GoPlay mulai dari Rp 29.000 selama durasi 2 minggu dengan kualitas tayangan full HD. Untuk mengetahui info lebih lengkap bisa langsung menuju website GoPlay di www.goplay.co.id atau men-download aplikasinya di Google Play atau App Store.

16. Tubi TV

Jika dibandingkan menonton film atau men-download disitus ilegal seperti JuraganFilm, Tubi TV bisa menjadi salah satu opsi untuk melakukan kegiatan streaming film, Untuk mengakses Tubi TV dapat melalui website di www.tubitv.com atau men-download aplikasinya di Google Play dan App Store.

Di Tubi TV, Para pengunjung dapat mengakses seluruh koleksi film dan serial TV dengan beragam genre secara gratis. Namun terdapat kekurangan didalam Tubi TV ini dikarenakan situs legal gratis yaitu kehadiran iklan secara berkala.

17. Hulu

Hulu bisa menjadi salah satu pilihan untuk streaming digital dan men-download film terbaru dan beragam. Selain itu Hulu juga menawarkan beberapa TV Show dan Hulu Original yang merupakan film hasil produksi sendiri.

Namun untuk mengakses seluruh film di Hulu, kamu harus berlangganan terlebih dahulu. Tersedia paket uji coba gratis selama satu bulan jika kamu ingin mencoba layanan Hulu.

18. VIKI

Selanjutnya ada Viki yang tidak kalah dari situs-situs legal lainnya untuk streaming digital. Di Viki menawarkan beragam film dan drama terbaik dari Korea, Jepang, sampai Taiwan.

Untuk menikmati layanan lengkap dari Viki, para member premium akan dikenakan biaya sebesar Rp 13.000 hingga Rp 65.000 per bulan. Silakan untuk akses Viki di www.viki.com atau men-download aplikasinya di Google Play dan App Store.

19. Vudu

Vudu merupakan salah satu layanan streaming digital yang berfokus menyajikan beragam film ter-update secara gratis. Namun dikarenakan layanan ini diberikan secara gratis, para pengunjung laman akan menerima sejumlah iklan yang cukup mengganggu.

Jika tidak ingin diganggu iklan saat asik menonton, para pengunjung bisa membeli keanggotaan premium sehingga tidak akan diganggu iklan. Untuk info lebih lengkapnya bisa mengunjungi website di www.vudu.com atau men-download aplikasinya dari smartphone.

20. MAXstream

Diurutan layanan streaming digital  yang terakhir untuk nonton dan men-download secara legal sebagai pengganti dari JuraganFilm adalah MAXstream. Dalam mengakses MAXstream juga terbilang cukup mudah karena bisa melalui maxstream.tv atau men-download aplikasinya di Google Play dan Appel Store.

Penawaran yang diberikan untuk bisa mengakses siaran televisi, beragam film Indonesia hingga mancanegara, sampai konser bisa terwujud. cukup dengan merogoh kocek sebesar Rp 5.000 untuk tiga hari untuk mendapatkan itu semua.

Itulah deretan situs streaming dan download film terbaru selain juraganfilm, yang bisa kamu coba dengan aman karena legal. Selamat menonton!

 

20 Situs yang Bikin Streaming Film Tetap Jalan

Admin Padamu

Mengingat pentingnya pendidikan bagi semua orang, maka Admin Blog Padamu Negeri ingin berbagi pengetahuan dan informasi seputar pendidikan walaupun dengan keterbatasan yang ada.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *